Rabu, 18 Agustus 2010

UDIEN_ROY blog's

UDIEN_ROY blog's


Edit Photo di Ponsel java, Ganti atau Buang background (Latar belakang)

Posted: 18 Aug 2010 12:14 AM PDT

PSM

Gunakan aplikasi java yang bernama PhotoSnap Mobile (PSM) Download di sini bahasa INDONESIA.

Link ziddu punya.

Sekedar Praktek
Siapkan dua gambar, satu gambar sendiri, satu lagi Gambar Latar belakang, Cari via Google gambar pemandangan apapun dengan jenis .jpg .PNG .GIF suka suka kamu.

Praktek pertama

Buka Aplikasi PSM

Klik: Menu – Buka Folder – c:/e: – Picture – klik Photo kamu,

Sekarang waktunya proses membuang latar belakang (Background) Photo kamu.

Klik: Menu – Tools – Item – Alpa – OK

Geser kursor ke area Latar,
Klik: OK/[5] tiap satu kali Klik, akan muncul semacam benda retak. Kursor geser lagi klik OK maka retak ini melebar, kursor geser lagi (Selalu geser kursor di luar retakkan) dan klik OK begitu terus menerus sampai latar menjadi warna Kotak Catur ( Jangan geser lalu mengklik: OK di area gambar bodi kamu )

Sulit buang latar? Malah bodi ikut blepotan?

Jika latar yang mau di hapus penuh warna-warni sulit di bersihkan, malah bodi ikut belang-beleng.

Cara mengatasinya
Coba kamu Jepret photo lagi dengan membelakangi tembok yang warnanya putih mulus.

Karna sistem Alpa akan membuang latar dengan warna yang sama.
Contoh: jika saat membuang latar warna merah. Dengan kode yang sama #ff0000. Maka seluruh warna tersebut akan di buang. Termasuk warna merah baju kamu,

untuk itu usahakan ambil photo dengan latar yang mulus. Alias satu warna. supaya sistem Alpa dapat membuang lebih luas dengan satu kali OK

Atau……

Beri Cat latar dengan satu warna yang tidak ada di bodi kamu.

Geser kursor ke sudut kiri atas atau di mana saja. Selama tidak dalam area bodi.

Klik: Menu – Tools – Item – Running gradient – OK. (muncuk dua kotak warna himat putih pada sisi atas kanan layar)

atur posisi kursor lalu klik: OK ke kanan. atau kekiri, berhenti,

geser ke bawah. Perhatikan warna yang muncul, ganti warna klik: [0]
Lihat jendela warna atas layar. Geser kursor warna ke area warna lain. Pilih warna yang tidak terdapat pada bodi,

Ada dua warna muncul dari kursor?
Satukan warna. Klik: tanda [*] – [0] – OK – OK lagi,

Jika masih dua warna. Ulangi sekali lagi. di awali meng klik: [*] – [0] – OK – OK lagi,

Cat semua latar dengan satu warna.

Sulit di area tepi bodi

Ya di tepi bodi yang harus lebih jeli.
Gerakkan cat kursor mengikuti liku-liku bodi.

Cara ini kita ubah sistem dengan Zoom gambar

Klik: Menu – Toolt – Zoom – 4x zoom – OK,

Ubah pula Cat kursor klik: Menu – Toolt – Jenis Cat – Line – OK

Posisikan kursor ke area tepi bodi dan klik: OK gerakkan kursor mengikuti liku bodi. Klik: OK jika hendak berbelok, dan klik: OK lagi lalu gerakkan kursor lagi, pastikan kursor selalu ngeluarin Cat saat di gerakkan. Dan tentunya tetap dengan warna yang sama dari warna semula,

Gerakkan kursor hingga mengelilingi bodi. setelah itu tutup cat semua area luar bodi sampai semua benar-benar mulus.
Jika sudah, matikan Zoom dan perhatikan latar apakah sudah benar-benar tertutup cat semua?

Pastikan bahwa latar sudah tertutup cat semua kecuali bodi.

Sekarang saatnya kosongkan latar

Klik: Menu – tools – Item – Alpa – OK,

Sekarang pastikan kursor berada luar bodi. Klik: OK maka seluruh latar akan berubah warna Kotak Catur

Tetap perhatikan apakah area tepi bodi masih ada bintik-bintik putih bersihkan bintik-bintik dengan fitur Alpa jangan lupa gambar di Zoom
Jika kamu sudah merasa mantap, Jangan tekan OK
Tapi langsung simpan Klik: Menu – Simpan gambar – Simpan sebagai PNG – OK

Membuang Latar selesai.

Sekarang buka gambar satunya lagi ( gambar Latar ) Kira-kira ukuran pixelnya sama gambar kamu? Jika tidak samakan dulu,

PSM mendukung ubah resolosi gambar atau potong gambar,

Nah sekarang Gambal latar ini beri ikon, ikonnya adalah Gambar kamu sendiri yang di buang latarnya tadi, Caranya Klik: Menu – Tambah – Tambah ikon – Klik gambar kamu,
Geser-geser ikon atur posisinya lalu klik: OK dan Simpan sebagai PNG

Selesai

Lainnya photo yang sudah di edit,

Kamu tetap bisa mengedit ulang, dan memberi hiasan lain, misal Text atau atur efek, dan memberi gambar tembus pandang,

Gambar tembus pandang ini dapat di tambahkan ke gambar utama,
Nah jika gambar yang di tambahkan tersebut menghalang-halangi gambar utama, maka atur gambar ini menjadi tembus pandang, atau semacam gambar bayang-bayang.

Caranya setelah gambar di tambahkan Klik: Menu – Efek – manual – geser kesamping sampai ketemu Alpha

Turunkan nilai 255 hingga menjadi kurang lebih 80 atau perhatikan gambar secara perlahan muncul warna Kotak Catur

Klik: OK nah Photo kamu pasti bakal menjadi lebih keren.

Photo Contoh yang sudah jadi ada di Profil Facebook saya :D

NB: Aplikasi PSM juga dapat di gunakan untuk edit skin Opera Mini 4.2
Nah selamat berkreasi, semoga posting ini penuh manfaat,


Filed under: Ganti atau Buang background (Latar belakang) Tagged: Edit Photo di Ponsel java, Ganti atau Buang background (Latar belakang)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tidak ada komentar:

Posting Komentar