UDIEN_ROY blog's |
Nasyid bertajuk “Cahaya Rasul” benar-benar luar biasa Posted: 23 Jul 2010 08:23 AM PDT Banyak lagu-lagu bernuansa islami. Atau di sebut Nasyid Misalnya Cinta Rasul, Kasih Rasul, Langitan, Sawunggaling, debu, dan masih banyak lagi, termasuk Wafiq azizah itu semua saya ada kasetnya, semuanya bagus-bagus dan masing-masing memiliki ciri khas,
Saya tidak pernah merasa jenuh atau bosan mendengarkan Nasyid dari Cahaya Rasul dari album bagian pertama atau Vol 1 hingga sampai ke Vol 8 dan album ke 9 saya tidak tahu lagi. Karna di tempat saya kasetnya tergolong sulit di temukan. Atau memang tidak ada kali ya? Meski sejatinya saya tidak paham arti dalam Nyasid yang di lantunkan oleh: Cewek cantik bernama Mayada namun merdu suaranya yang rendah dan sejuk di iringi seperangkat alat musik hingga menghasilkan suara yang begitu menyejukkan Qolbu. dan terkadang lantunan Nasyid ini juga memberi kesan penyesalan, “Menyesal dan menangisi atas segala dosa-dosa, Dan seolah-olah jiwa ini terbang melayang-layang ke angkasa nan tinggi seakan menuju ke tempat pengadilan Tuhan, dan saat itu hatiku bersedih namun saya masih merasa di beri kesempatan untuk bertaubat. Menjelang jiwa ini sampai di hadapannya. “Dan terkadang juga se olah-olah merasa jiwa ini ter sisihkan oleh orang-orang banyak. Di hina dan di cemooh, karna mereka menentang ajakanku untuk mau menjadi orang yang taqwa. Lalu saya meratapi diri, kemudian bersimpuh dan memohon ampun kepada Tuhan. Menyesal karna saya tidak bisa mengajak mereka untuk menjadi orang yang taqwa. Justru mereka malah menghina dan mengucilkanku, “Juga kadang-kadang, saya berada di tempat yang benar-benar sepi, sendiri sebatang kara. Namun jiwaku terasa tentram dan damai… banget. Dan masih banyak yang lainnya. Itulah imajinasi yang tercipta di saat saya mendengarkan Nasyid Cahaya Rasul Namun sumber terjadinya imajinasi ini lebih kuat dari suara musiknya. Yaah memang suara musiknya bak ilmu hipnotis yang benar-benar ampuh, Betapa tidak, baru mendengar di awak-awal sebuah Nasyid belum sampai sepuluh detik. Hatiku sudah menerawang jauh ke awang-awang , Itulah bagian dari pribadi saya, sebuah reflek jiwa yang merasa tertendang oleh sebuah Nasyid lalu terbentuk suatu hayalan, Mohon maaf jika posting ini tidak berkenan di hati anda. Juga mohon maaf jika bahasa saya blepotan, karna ini bagian kelemahan saya. Udienroy Filed under: Opera Mini 5 Vinal Handler bahasa Indonesia This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
You are subscribed to email updates from UDIEN_ROY blog's To stop receiving these emails, you may unsubscribe now. | Email delivery powered by Google |
Google Inc., 20 West Kinzie, Chicago IL USA 60610 |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar